Inilah Makanan Yang Buat Perempuan Makin Cantik

Kalau suka, share artikel ini:
 
Makanan tidak hanya membuat perut Anda kenyang dan badan sehat. Percaya atau tidak, makanan tertentu memang punya khasiat membuat tampilan Anda terlihat makin cantik.

Seperti dilansir dari Huffington, berikut makanan yang wajib dikonsumsi untuk mendapatkan kecantikan yang maksimal.

Kacang Brazil

Kacang brazil kaya akan kandungan selenium, sejenis mineral yang penting untuk kesehatan kulit. Selenium bekerja sebagai anti-oksi yang dapat melawan radikal bebas, seperti bahaya sinar matahari dan polusi.

Namun, tidak disarankan untuk mengonsumsi kacang Brazil ini terlalu banyak. Kandungan seleniumnya dapat membuat rambut rontok, kuku menguning dan jerawat.

Kailan

Jenis sayuran hijau ini memiliki efek yang bagus untuk kecantikan kulit dan rambut karena mengandung biotin dan vitamin B kompleks. Sayur yang juga dikenal dengan nama Swiss chard itu juga kaya vitamin A, C dan K. Semua vitamin itu berhubungan dengan anti penuaan.

Pepaya

Untuk menjaga kesehatan dan kecantikan, banyak wanita yang menghabiskan uangnya untuk membeli vitamin C terbaik. Benar saja, wanita rela mngeluarkan uang ekstra untuk membeli produk-produk yang mengandung vitamin C, karena menurut studi yang dilaporkan oleh 'American Journal of Clinical Nutrition' ditemukan bahwa kandungan vitamin C dapat memudarkan kerutan.

Kacang Kedelai

Kacang kedelai kaya akan asam lemak omega 3 yang baik untuk kecantikan kulit dan dapat menjaga berat badan. Omega 3 dari kacang kedelai telah terbukti dapat melawan inflamasi di tubuh dan mencegah kulit kering serta menjadikan kulit tampak muda.

 inilah.com
Kalau suka, tolong klik "like/suka" di bawah ini:
Kalau suka, share artikel ini: